
Sangat menyenangkan bukan membawa gadget kesayangan anda ke tempat
liburan, namun bisa menjadi petaka jika gadget kesayangan anda basah
atau jatuh ke air. Jangan panik karena mungkin gadget kesayangan anda
masih bisa di selamatkan dengan 6 cara ini.
1. Lepas baterai dan SIM card

Lepas baterai dan sim card lalu taruh ponsel anda yang basah di atas handuk.
2. Lepas aksesoris ponsel

Untuk memastikan air tidak kembali masuk ke ponsel sebaiknya aksesoris
dilepaskan saja, karena mungkin di aksesoris tersebut masih tertinggal
sedikit air.
3. Keringkan bagian luar dengan lap

Bersihkan bagian luar dengan kain atau handuk kering, Usahakan untuk
tidak terlalu banyak menggoyang ponsel ketika sedang membersihkan. Jika
terlalu banyak digoyang, dikhawatirkan air di bagian dalam akan menyebar
ke bagian lain.
4. Bersihkan dengan vacum cleaner

Jika Anda ingin membersihkan air dari bagian dalam, usahakan menggunakan
vacuum cleaner ketimbang hair dryer. Hal ini bisa dilakukan setidaknya
selama 20 menit.
Namun ingat, usahakan jarak antara ponsel dan vacuum cleaner tidak terlalu dekat karena ditakutkan bisa menimbulkan listrik statis yang mampu merusak ponsel. Selain itu, hindari hair dryer karena mengeluarkan panas yang bisa melelehkan komponen ponsel.
Namun ingat, usahakan jarak antara ponsel dan vacuum cleaner tidak terlalu dekat karena ditakutkan bisa menimbulkan listrik statis yang mampu merusak ponsel. Selain itu, hindari hair dryer karena mengeluarkan panas yang bisa melelehkan komponen ponsel.
5. Rendam dalam beras

Jika dirasa masih ada air, sebaiknya rendam dulu ponsel dan baterai
dalam beras selama beberapa jam. Lebih lama direndam, kadar air akan
mampu diserap dengan baik oleh beras. Beras sendiri adalah material
kering yang mampu menyerap air dengan baik. Bahkan, beras mampu menyerap
air dalam sela-sela ponsel yang tak mampu dijangkau oleh handuk dan
tisu sekalipun.
6. Tes ponsel anda
Setelah yakin ponsel benar-benar kering, segera bersihkan dari beras dan
debu dengan kain kering secara lembut. Kemudian pasang satu per satu
komponen dan nyalakan secara perlahan.
Jika ponsel berhasil menyala dan terasa panas, kemungkinan masih ada air yang terkandung di dalam ponsel. Rendam lagi dengan beras atau langsung saja bawa ke pusat reparasi terpercaya.
Jika ponsel berhasil menyala dan terasa panas, kemungkinan masih ada air yang terkandung di dalam ponsel. Rendam lagi dengan beras atau langsung saja bawa ke pusat reparasi terpercaya.
Demikianlah 6 langkah yang harus anda lakukan jika ponsel anda jatuh ke air sebagaimana Aneka Info Unik kutip dari situs Merdeka, semoga bisa membantu.